KRUSIAL.online, BANGKALAN – Kerja keras pengurus Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia Askab PSSI Bangkalan berbuah hasil. Salah satu pesepak bola kebanggakan warga Bangkalan Alvin Sukron dipastikan akan mengikuti seleksi pemain nasioan Tim U 17.
Selain itu Askab PSSI Bangkalan juga telah mengantarkan 3 pemain berbakat yang ikut seleksi tingkat Provinsi Jawa Timur. Dari seleksi itu terdapat 2 pemain dipastikan masuk tahap seleksi tingkat Nasional.
Hermansyah, Ketua Askab PSSI Bangkalan menyatakan, organisasi yang dia pimpin optimis bisa berkontribusi terhadap kemajuan sepak bola di Jawa Timur, bahkan di skala Nasional. Namun semua itu tidak lepas juga peran aktif dari seluruh stokholder untuk memberikan kontribusi terhadap kemajuan sepak bola di kota salak tersebut.
“Kita telah memberikan penghargaan terhadap Alvin Sukron yang telah lolos seleksi Tim U 17 untuk menghadapi piala dunia. Tentu saja ini merupakan bagian bentuk apresiasi kita bagi para pemain binaan dibawah naungan Askab PSSI Bangkalan,” kata Hermansyah disela-sela kegiatan sosial pemberian santunan 20 anak yatim piatu yang dihadiri Plt Bupati Bangkalan Mohni.
Hermansyah nahkoda Askab PSSI masa bahkti 2023 hingga 2027 itu menambahkan, para pengurus akan terus memantau talenta talenta berbakat bekerjasama dengan pengelola Sekolah Sepak Bola (SSB) untuk mendapatkan pembinaan secara intensif.
“Kita mengelar laga pertandingan Bupati Cup untuk menjaring pemain berbakat sebagai bagian dari program tahunan dari Askab PSSI Bangkalan, ” tandasnya.
Penulis : Jamal
Editor : A Hairuddin