KRUSIAL.online, SAMPANG – Parade Daol Sampang 2024 yang di gelar oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang selama 2 hari mulai Rabu (17/4) dan Kamis (18/4) dengan mengusung tema Harmoni Dalam Budaya.
Even tahunan tersebut tentu saja menarik perhatian tidak hanya warga setempat, tetapi juga bagi masyarakat luar daerah yang tengah menikmati liburan panjang Hari Raya Idul Fitri 2024. Parade Daol itu di bagi dua segmen, untuk Daol Combo diikuti 23 peserta, sedangkan Daol Dug Dug pesertanya sebanyak 22 kelompok.
Animo masyarakat cukup tinggi menyaksikan parade daol tersebut, hingga tumpah ruah memadati sepanjang jalan yang dilalui peserta mulai dari start Alun Alun Trunojoyo hingga finish Monumen Trunojoyo.
Untuk menghindari kemacetan lalu lintas, Satlantas Polres Sampang memberikan himbaun bagi pengendara yang menuju Surabaya atau sebaliknya menuju Pamekasan agar melewati jalur alternatif melalui Jalan Lingkar Selatan (JLS).
Pj Bupati Sampang Rudi Arifiyanto menyatakan, Parade Daol merupakan tradisi yang di wariskan dari tahun ke tahun oleh masyarakat Sampang dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri, setelah melaksanakan ibadah puasa Ramadhan sebulan penuh.
“Kegiatan Parade Daol yang dilaksanakan ini mencerminkan bahwa masyarakat Sampang mempunyai seni dan budaya yang harus dilestarikan. Karena bagian dari kreativitas bermusik terutaman musik tradisonal,” kata Rudi saat membuka Parade Daol Dug Dug Kamis (18/4/2024) di Monumen Trunojoyo.
Menurut Rudi, musik Dug Dug dan Daol Combo awalnya musik membangun sahur selama bulan puasa, namun selama ini sudah mulai berkembang dari tahun ke tahun, mulai dari alat musik hingga dekorasinya mengikuti perkembangan zaman.
“Harapan saya, parade daol bisa berkembang menjadi sebuah festival dengan tampilan dan kemasan yang semakin menarik, seperti Solo Fashion Festival atau Jember Fashion Carnaval yang sudah menasional bahkan mendunia,” ujarnya.
Ia menegaskan, apabila sudah menjadi Festival Daol Dug Dug dan Combo, maka ini penting karena akan menjadi catatan kegiatan pariwisata nasional. “Potensi seni dan budaya yang di miliki Sampang ini bisa saja dapat mencuri perhatian publik nasional,” pungkasnya.
Penulis/Editor : A Hairuddin