KRUSIAL.online, BANGKALAN – Suasana haru menyelimuti kantor Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PUDAM) Bangkalan pagi ini. Seluruh pegawai berkumpul di aula utama untuk melaksanakan salat gaib yang dipimpin langsung oleh Direktur Utama PUDAM Bangkalan. Salat ini digelar sebagai bentuk penghormatan terakhir bagi almarhum H Subairi SE, Kepala Bagian Keuangan PUDAM Bangkalan, yang meninggal dunia saat menunaikan ibadah umrah di Madinah pada dini hari tadi, sekitar pukul 04.00 waktu setempat.
Almarhum Subairi dikenal sebagai sosok pekerja keras dan berdedikasi tinggi dalam menjalankan tugasnya di PUDAM Bangkalan. Kabar wafatnya di Tanah Suci meninggalkan duka mendalam bagi keluarga besar PUDAM, yang selama ini telah menjalin kebersamaan erat dengannya.
Dalam sambutannya sebelum salat gaib dimulai, H.Sjobirin Hasan, SE,.MBA. Dirut PUDAM Bangkalan menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga almarhum. Ia juga mengajak seluruh pegawai untuk mengenang kebaikan almarhum serta mendoakan agar beliau mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT.
“Kami semua merasa kehilangan sosok yang sangat berdedikasi dalam pekerjaannya. Semoga almarhum husnul khatimah dan mendapatkan pahala atas ibadahnya,” ujar Dirut PUDAM Bangkalan dengan suara bergetar.
Setelah pelaksanaan salat gaib, para pegawai tampak larut dalam doa bersama yang dipanjatkan untuk almarhum. Beberapa di antara mereka tak kuasa menahan air mata mengenang sosok yang dikenal ramah dan selalu ringan tangan dalam membantu rekan kerja.
Sementara itu, keluarga besar PUDAM Bangkalan juga berencana mengadakan tahlilan di kantor sebagai bentuk penghormatan dan doa bersama untuk almarhum Subairi. Kepergiannya di Tanah Suci, tempat yang begitu mulia bagi umat Islam, diharapkan menjadi pertanda baik bahwa almarhum berpulang dalam keadaan husnul khatimah.
Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi cobaan ini.
Penulis : Jamal
Editor : A Hairuddin